PALOPO.SWRAWANITA NET. – Cuaca cerah dan kehidupan berdampingan, warga Kel. Balandai Kota Palopo khususnya yang beragama muslim berbondong-bondong mendatangi masjid Nurul Yaqin Lemo-lemo untuk kerja bakti dalam rangka merenovasi. Minggu (30/12)
Tidak ketinggalan petugas bhabinkamtibmas Kelurahan setempat ikut andil dalam kegiatan kerja bakti tersebut.
Kali ini Aiptu Jafar SH selaku petugas Bhabinkantibmas Kelurahan Balandai ikut serta dalam kerja bakti dan renovasi masjid Nurul Yaqin Lemo-lemo.
Masjid yang berada di Jalan Poros Palopo Masamba tersebut rencananya akan di percantik, oleh karena itu, warga Kelurahan Balandai mengadakan kerja bakti untuk melakukan Renovasi Mesjid tersebut.
Terlihat Aiptu Jafar SH tanpa ragu ikut lakukan campur semen dan pasir, Meskipun dengan hanya bermodalkan alat-alat yang sangat sederhana seperti sekop, cangkul dan lainnya, antusiasme dan semangat para pekerja tidaklah rendah.
“Saya tanpa ragu ikut langsung membantu renovasi masjid bukan karena saya ini sebagai polisi melainkan panggilan sebagai sesama manusia, sebagai sesama muslim dan sebagai sesama warga Negara Indonesia yang solid”. Ujar Aiptu Jafar SH. Kerja bakti ini di mulai sejak pagi hari smpai sore hari . “Segala sesuatu jika dilakukan dengan senang hati dan ikhlas akan terasa sangat mudah, itulah kenapa jika kita senang untuk membantu dengan ikhlas tidak akan menjadi beban untuk kita”, tegas Bhabinkamtibmas tersebut.(hms)
0 Komentar