Pemekaran Wilayah Jadi PR Besar Pemprov Jabar

BANDUNG.SWARAWANITA NET.-Wakil Ketua DPRD Jabar Ade Barkah Surachman mengatakan, Pemekaran wilayah atau Daerah Otomini Baru (DOB) di Jawa Barat harus terealisasi mengingat luas daerah yang besar, sehingga hak pelayanan masyarakat tidak terlayani dengan baik.

”Pemekaran di Jawa Barat betul-betul menjadi Pekerjaan Rumah serius karena kita sudah tertinggal dengan Jawa Timur,” ucap Ade Barkah kepada wartawan di Lobby Gedung DPRD Jabar, Jalan Diponegoro Kota Bandung,Kamis (3/1/2018).

Menurutnya, ada beberapa kepala daerah di tingkat Kabupaten/kota yang ingin tetap mempertahankan keutuhan wilayah khususnya di Jawa Barat, kepala daerah tesebut bangga dengan luas wilayah tanpa menghitungkan jumlah penduduk yang setiap tahun semakin meningkat.
“Artinya bagi saya keutuhan wilayah NKRI bukan kabupaten/kota karena semakin banyak bupati dan DPRD maka saya pikir masyarakat akan sangat terlayani,” ucapnya.(dh)


Posting Komentar

0 Komentar