SUKABUMI.SWARAWANITA NET.-Kemanunggalan TNI dan Rakyat mulai nampak dalam kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa ke -104 Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi Tahun 2019
Hal itu terlihat dihari pertama sekitar pukul 07:00 Danramil 2214/Surade yang bertugas sebagai Danssk TMMD ke-104 memimpin Apel pagi yang dihadiri oleh seluruh Anggota Satgas TMMD ke-104
Apel pagi tersebut dilaksanakan di di Kp.Batik Desa Purwasedar Kecamatan Ciracapa Kabupaten Sukabumi." Apel pagi ini dilaksanakan guna melakukan pengecekan kesiapan Anggota Satgas TMMD ke-104 guna membangun sejumlah sasaran Fisik di Desa Purwasedar Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi.Agar semangat kemanunggalan TNI dan Rakyat selalau menggelora,"ungkap Danssk Kapten Inf.Heri Wilopo
Selanjutnya Danssk meyampaikan bahwa giat Apel pagi ini akan secara rutin dilaksanakan setiap pagi selama kegiatan TMMD ini.Hal ini dilakukan juga guna menunjukan kedisiplinan para anggota TNI, sehingga diharapkan seluruh anggota di dalam melaksanakan kegiatan lebih sigap. Selain itu kegiatan apel pagi juga dalam rangka mengecek jumlah anggota yang akan bekerja
Danssk menyampaikan bahwa, anggota TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD diberikan tugas masing-masing untuk mengerjakan pembangunan.Dan akan bermanunggal dengan Rakyat dalam melaksanakan pembangunan ini
Dan yang paling utama Kapten Inf.Heri Wilopo menyampaikan bahwa sebelum dimulai pekerjaan, para anggota diwajibkan berdoa barsama, agar di dalam pekerjaannya diberikan kelancaran dan selalu diberikan keselamatan.Dan jangan lupa agar dapat berbaur dan selalu melaksanakan Ibadah Sholat Lima Waktu berjamaah bersama Warga setempat dan dapat menjadi suri tauladan yang baik bagi warga setempat
“bekerja dengan ikhlas itu bisa meringankan pekerjaan
"Saya menghimbau agar Masyarakat dengan adanya program TMMD ini dapat lebih Antusias dan dapat lebih manunggal lagi dengan Anggota TNI.Sehingga Program TMMD ini dapat berjalan lancar,"pungkasnya
(Hasbi)
0 Komentar