KPPI Jabar Adakan Bakti Sosial Di Kab/Kota, Atasi Covid-19

KAB BDG.SWARAWANITA NET,-DPC KPPI Kabupaten Bandung bekerjasama dengan partai politik Di Kab. Bandung, bergotong royong mensosialisasikan bahaya Covid-19 serta menyemprotan disinfektan ke rumah-rumah penduduk, diantaranya ke kecamatan Katapang, Desa Katapang, Kecamatan Kutawaringin, desa cibodas, kec. Ciwidey, mesjid Agung, desa ciwidey dan desa Rawabogo.

Pada kesempatan tersebut Ketua KPPI Provinsi Jawa Barat Hj. Ratnaningsih menuturkan bahwa kegiatan penanganan Copid-19 ,untuk KPPI Daerah kota dan kabupaten  se- Jawa Barat ,hampir 75% sudah melaksanakan dengan sinergi dan kerjasama  baik dengan partai politik maupun dengan dinas-dinas terkait ( Dinsos,Dinas PP  ,Dinas kesehatan ) setempat ,tidak sulit bagi KPPI Daerah karena rata-rata mereka anggota dewan , dan mereka mempunyai konsituen ,dan saat yg tepat untuk pengabdian ke masyarakat secara langsung dan terasa manfaatnya ujarnya.

Lebih jauh Hj.Ratnaningsih menegaskan Semoga kuota 30% kuota  perempuan duduk di Legislatif tahun 2024 bukan hanya wacana tapi biasa terealisasi.

Semoga Kiprah KPPI  di masyarakat yang terkena dampak Covid-19 bisa bermanfaat serta Badai Covid-19 cepat berlalu agar akatifitas bisa berjalan seperti biasa pungkasnya.(dh)

Posting Komentar

0 Komentar