Hery Ukasah : Desa Wisata Di Kabupaten Sumedang, Perlu Promosikan Potensi Budaya


SUMEDANG.SWARAWANITA NET.-Langkah Pemprov. Jabar yang saat ini tengah gencar mempromosikan desa wisata di seluruh Jabar yang dilaporkan saat ini mencapai 251 desa, khusus untuk di Kabupaten Sumedang, diharapkan bisa mendorong promosi budaya asal Kabupaten Sumedang.

Hal ini, diungkapkan Anggota DPRD Jabar Dapil Sumedang, Majalengka dan Subang dari Fraksi Gerindra, Heri Ukasah Sulaeman, dalam keterangannya kepada media baru-baru ini.

Menurut Heri, Kabupaten Sumedang, hingga saat ini dikenal sebagai "kota puser budaya".

Hal ini, dimaknai bahwa budaya yang hidup di Kabupaten Sumedang merupakan wujud kearifan lokal yang sudah hidup turun-temurun di berbagai lintas generasi.

Diantara budaya daerah yang sudah berkembang diantaranya Tarawansa dan Kuda Renggong.

Faktanya, saat ini kedua jenis budaya ini mulai terkikis dan kurang diminati lagi oleh masyarakat di sana

Fakta yang ada, untuk  Kuda Renggong, di masa lalusering digunakan oleh masyarakat di Hajatan Khitanan Anak, kini kian berkurang.

Berkenaan dengan hal itu, seiring dengan pengembangan program desa wisata yang sudah diluncurkan oleh Pemprov Jabar melalui Disparbud Jabar, untuk di Kabupaten Sumedang harus bisa mempromosikan potensi budaya lokal yang sudah hidup di masyarakat.

Untuk pengembangan potensi desa wisata di Kabupaten Sumedang, ujar Heripengembangan UKM untuk kuliner perlu terus diperkuat (red)

Posting Komentar

0 Komentar