Kabupaten Bandung Swara Wanita Net.-Kapolri Jenderal Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo M.Si, meninjau langsung ke Pasar Sehat Soreang yang di distribusikan oleh PT.Rajawali Nusindo bekerjasama dengan Disperindag Provinsi Jawa Barat,Kadisperdagin kabupaten Bandung dan Kecamatan Soreang Kamis (24/3/2022) Dalam kunjungan nya tersebut Sigit ingin memastikan proses distribusi berjalan lancar, dengan adanya ketersediaan minyak goreng khususnya nya jenis curah tersedia dan penjualannya sesuai dengan kebijakan Harga yang ditetapkan Pemerintah.
Kegiatan tersebut dihadiri secara langsung oleh Kapolri Jendral Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo., M.Si, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, SH, S.I.K,MH,Kadisperindag Prov Jabar Dr.IendraSofyan,ST.,M.Si,Kadisperdagin Kab.Bandung Dicky Anugrah SH.,M.Si,Kadishub Kab.Bandung H Iman Irianto,S.Sos, Camat Soreang Drs H.Yudhi A Fadillah dan Para Kepala OPD,Pejabat Beserta Unsur Muspika Kecamatan Soreang meninjau Pasar minyak Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (24/3/2022). Dalam kunjungannya tersebut, Sigit ingin memastikan proses distributor berapa harga yang mereka lepas kepedagang ,para pedagang mengaku melepas minyak goreng dengan selisih seribu rupiah sehingga sampai ke konsumen Rp 15.500
"Saya harap dan minta tolong ini terus di kontrol sehingga keberadaan minyak curah betul-betul bisa tersedia dan harganya sesuai dengan HET," ujar Sigit
Mantan kapolda Banten ini juga berharap ketersediaan dan harga minyak goreng termasuk sembako harus benar -benar terjaga hingga bulan Ramadhan nanti dan seterusnya
OPM tersebut lebih berpusat pada penjualan komoditi minyak goreng curah yang dijual sesuai dengan aturan Pemendag RI No.11 thn 2022 dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yaitu Rp.14.000,-/liter atau Rp.15.500/kg
Ditambahkan Dr.Iendra Sofyan ST.,M.Si, Kadisperindag Prov Jabar dengan diadakan nya operasi pasar minyak curah ini semoga bisa membantu masyarakat yang selama ini kesulitan untuk mendapatkan minyak goreng",tuturnya Dilain pihak ditambahkan Kadisperdagin kabupaten Bandung Dicky Anugrah SH, M.Si Selain OPM minyak goreng tim meninjau pula terkait harga barang-barang kepokmas lainnya seperti beras,gula ,telur dan lainnya masih aman ,,ucapnya,
Menurut Sigit,hal ini dilakukan sebagai langkah awal untuk peninjauan harga secara langsung dimana kita sebentar lagi akan menghadapi Bulan Suci Ramadhan sehingga diharapkan harga kebutuhan barang pokok lainya baik harga maupun ketersediaannya edaran stok barang tetap terjaga dan stabil goreng curah serta sembako harus terjamin ketersediaannya untuk masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Apalagi, sebentar lagi menghadapi Bulan Suci Ramadhan ketersediaan stok barang tetap terjaga dan tetap ada tutup sigit ***Dian.S
0 Komentar