Bandung.Swara Wanita Net.-Sebuah tebing longsor mengakibatkan dua orang ditemukan meninggal di Kampung Sempur Bates, Desa Petir, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor.
Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar berdasarkan laporan dari BPBD Kabupaten Bogor menyebutkan, dua warga yang meninggal atas nama Rahmat (38) dan Eva Nurhasanah (35).
Bencana longsor ini terjadi pada Minggu (26/11/2023), pukul 16.30 WIB. Diperkirakan longsor akibat intensitas hujan yang cukup tinggi. Material longsoran menimpa sebuah rumah warga tepat di bagian kamar tidur.
Setelah kejadian, BPBD Jabar terus berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Bogor untuk mengambil langkah-langkah lanjutan dan BPBD Kabupeten Bogor juga melakukan asesmen serta bekerja sama dengan aparat kewilayahan setempat.
Hingga Senin (27/11) pagi, pembersihan material longsoran di lokasi masih diupayakan. Jenazah Rahmat dan Eva Nurhasanah direncanakan dimakamkan hari ini.
0 Komentar