Hj.Elin Suharliah: Ramadhan Bulan Penuh Berkah.


Bandung Barat.Swara Wanita Net.-Bulan Ramadhan merupakan bulan rahmat dan ampunan dari Allah Swt barang siapa yang meminta ampunan maka Allah Swt akan mengampuni dosa dosanya. Bulan Ramadhan tidak akan terasa berat dijalani apabila dalam iman di hatinya sangat kuat. Marhaban Ya Ramadhan.

Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah, kesempatan ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya, kembali memperkuat jati diri sebagai hamba Allah sesuai tujuan penciptaan-Nya, berusaha mendapatkan berkah Ramadhan melalui ibadah puasa. Esensi puasa bukanlah hanya menahan lapar dan dahaga. Itu hanya bungkusnya sedangkan isinya  iman dan amal shaleh. Ketika kita tidak makan dan minum seharian namun lisan kita tidak terjaga, tangan kita tidak terkontrol dan ibadah-ibadah lainnya tidak meningkat jangan-jangan kita hanya mendapatkan bungkusnya namun menghilangkan isinya. Perlu perenungan penguatan spiritual mendapat isi ibadah Ramadhan.Hal ini dikatakan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Hj.Elin Suharliah.

Lebih  jauh, Legislator PDI Perjuangan Hj.Elin Suharliah dari Dapil Jabar III Kabupaten Bandung Barat) menuturkan Bersyukur kenapa kita masih hidup hingga hari ini dan berjumpa dengan bulan suci Ramadhan, Yakinlah bahwa ini adalah kasih sayang Allah SWT kepada kita. Jika kita merasa banyak dosa, maka kita bisa menggugurkan dosa dan kesalahan kita lewat madrasah ramadhan ini. Atau jika kita adalah hamba yang rajin beribadah berarti Allah masih memberikan kita kesempatan untuk mendapatkan bekal lebih banyak lagi untuk negeri akhirat. Bulan suci Ramadhan adalah anugerah Allah SWT bagi setiap hamba-Nya jelas Hj.Elin Suharliah.

Bergembiralah dengan datangnya bulan suci ini, bulan yang penuh berkah dan kebaikan. Semua penduduk langit dan penduduk bumi yang beriman semuanya bergembira dengan kedatangannya. Mereka yang tidak bergembira dengan datangnya bulan suci Ramadhan adalah makhluk Allah yang merugi.  Sebagai muslim sudah seharusnya kalau kedatangan Ramadhan kembali kita sambut dengan penuh kegembiraan karena izin Allah, kesempatan menikmati Ramadhan kembali kita peroleh, kembali beribadah dibulan suci Ramadhan.

Di Puasa Ramdhan 2024 ini, Mari Kita Tingkatkan Ibadah, Ketaqwaan dan Kebaikan Kita Pungkas Hj.Elin Suharliah (AP)

Posting Komentar

0 Komentar