Hj.Sari Sundari Kunker Ke Asrama Kujang Yogyakarta.


Yogyakarta.Swara Wanita Net.-Pimpinan dan Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat bersama Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat drh.H.Ahmad Ruhyat, M.Si melaksanakan kunjungan kerja study Komparatif ke Asrama Kujang dalam rangka meninjau sarana dan prasarana Asrama Kujang milik Provinsi Jawa Barat untuk pelajar asal Jawa Barat yang bertempat di Asrama Kujang Jawa Barat di Yogyakarta.Jum'at (15/3/2024).

Dalam kunjungan terseut, turut hadir Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi Parta Keadilan Sejahtera (PKS) Hj.Sari Sundari, S.Sos.MM

Legislator Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hj.Sari Sundari menuturkan Pemerintah Provinsi Jawa Barat memberikan fasilitas khusus bagi warga yang tengah menuntut ilmu di Yogyakarta. Pemprov menyediakan satu asrama mewah agar mereka bisa menuntut ilmu dengan baik.

Asrama yang terletak di Jalan Pengok Kidul, Yogyakarta tersebut diberi nama Asrama Kujang. Asrama tersebut selain untuk mahasiswa dan pertemuan warga Jabar, juga dapat digunakan sebagai anjungan. Warga Jabar dapat menggelar berbagai aktivitas budaya Sunda di tempat tersebut.

 “Saya bangga dengan gedung ini, karena selain menjadi tempat berinteraksi warga dan mahasiswa asal Jabar, gedung ini hadir sebagai etalase Jabar di Yogyakarta,” jelasnya.

 Hj.Sari Sundari mengimbau kepada seluruh warga Jabar yang tinggal di Yogyakarta untuk bisa lebih maju dan mengharumkan nama Jawa Barat. Selama ini, warga Jabar yang tinggal di provinsi lain dilkenal cukup baik serta kondisi perekonomian pun cukup maju.

 Selain sebagai wadah perkumpulan mahasiswa Jawa Barat, asrama itu juga merupakan wadah bagi seluruh warga Jawa Barat yang tinggal di daerah Yogyakarta untuk berkumpul dan mengadakan kegiatan. “Kegiatan tersebut bisa berupa seni maupun sosial. Bahkan asrama Kujang juga digunakan sebagai anjungan daerah nusantara,”Pungkasnya.(AP)

Posting Komentar

0 Komentar