Risma Kunjungi Situs Ndalem Pojok, Iapun Meneteskan Air Mata



Kediri.Swara Wanita Net.-Tri Rismaharini calon Gubernur Jawa Timur mengunjungi Situs Persada Soekarno Ndalem Pojok Ds. Pojok Kec.  Wates Kab. Kediri pada Jumat (15/11). Sosok perempuan kelahiran Kota Kediri ini sempat meneteskan air mata, mengenang perjuangan masa kecil Bung Karno di rumah Ndalem Pojok.

Ratusan warga menyambut kedatangan Risma di Ndalem Pojok. Sesampai di rumah masa kecil Presiden Soekarno ini Risma dengan dipandu guide melakukan napak tilas sejarah.
 Melihat kamar masa kecil Soekarno dan tempat pergantian nama dari Koesno menjadi Soekarno, melihat kamar masa muda Seokarno dan melihat kamar Presiden Soekarno. Dan saat dikamar Presiden inilah Risma menangis. Ajudanpun segera mengulurkan tissu untuk Risma.

“Kalau kita ingat perjuangan Bung Karno kita tidak akan kuat, betapa besar perjuangan beliau. Pernah dipenjara, diasingkan hingga kemudian mencapai Indonesia merdeka,” katanya sambil terisak.

Dalam kesempatan itu, ia berbagi kisah tentang semangat juang yang diwariskan oleh sang Proklamator.

“Saya di sini silaturahmi sambil napak tilas masa kecil Bung Karno dulu. Berdirinya Pondok Pesantren Jati Diri Bangsa, untuk belajar mencintai tanah air Indonesia dan wawasan kebangsaan. Di sini dipelajari tentang Undang-Undang Dasar 1945 dan kedalaman Pancasila. Pesan dari Bung Karno sangat jelas, yaitu untuk menjaga persatuan Indonesia. Kita jangan sampai terpecah belah, terutama dengan pengaruh dari luar yang berusaha memecah belah bangsa kita,” ungkap Risma usai bershillaturrohmi dengan keluarga Ndalem Pojok kemudian  mengunjungi Pesantren Jati Diri Bangsa Indonesia Merajut Perdamaian Nusantara.

Nampaknya  Risma juga cukup terkesima dengan pembangunan pesantren kebangsaan  yang mengajarkan nasionalis dan cinta tanah air Indonesia.

Saat memberikan keterangan pers Risma juga menekankan pentingnya menjaga kekayaan alam Indonesia untuk kesejahteraan rakyat. Melahirkan pemimpin yang adil dan amanah sangatlah penting.

“Kita ini diwarisi kekayaan alam yang luar biasa. Kalau tidak kita manfaatkan dengan baik, maka generasi mendatang akan kehilangan semuanya. Kita harus adil, tidak membeda-bedakan siapapun. Pesan para pendiri bangsa ini sangat penting agar kita mencapai kesejahteraan yang sejati,” tambah Wanita yang pernah meraih penghargaan sebagai Tokoh Penggerak Pengentasan Kemiskinan detikcom Awards 2024.

Pihak keluarga Ndalem Pojok, menyatakan bahwa kunjungan ini adalah kunjungan shillaturrlhmi keluarga atas saran dari Megawati.


“Bu Risma datang ke sini bukan untuk kampanye, tapi lebih kepada silaturahmi dan mohon doa restu mencalonkan gubernur Jatim. Beliau mendapat titipan dari Ibu Mega untuk bersilaturahmi dengan keluarga Bung Karno di Kediri,” kata R.M. Koeswartono.

Situs Ndalem Pojok yang kini menjadi cagar budaya ini menyimpan banyak kisah masa kecil Bung Karno. Di rumah inilah nama Kusno diganti menjadi Soekarno, belajar berpidato hingga awal mula menggali Pancasila di bawah pohon kepuh dipinggir sungai. Ndalem Pojok juga menjadi tempat kunjungan awal Soeakarno setelah menjadi Presiden.

“Ketika Bung Karno menjadi presiden, beliau langsung ziarah ke kakek saya yang juga ayah angkat beliau. Keluarga kami kemudian dibawa untuk bersama-sama tinggal di istana. Jadi, rumah ini sangat bersejarah dan memiliki nilai yang tinggi sebagai cagar budaya,” tambah Koeswartono.

Kunjungan Tri Rismaharini  diakhiri dengan pesan persatuan. Beliau mengingatkan agar masyarakat tetap solid dan tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal yang dapat memecah belah persatuan bangsa.

“Semoga kita semua bisa menjaga persatuan ini dan menjadikan kekayaan bangsa sebagai pondasi untuk kemakmuran bersama,” tutup Risma dengan haru.*

Posting Komentar

0 Komentar